Adobe Flash dan Adobe AIR di-Update – Memiliki Berbagai Fitur Baru

0
1024

130

Flash 11 dan AIR 3 akhirnya diluncurkan oleh Adobe pada tanggal 4 Oktober kemarin. Beberapa fitur penting yang paling baru disematkan oleh Adobe pada kedua sistem ini. Akselerasi perangkat keras untuk grafis 2D maupun 3D untuk computer desktop dan  dukungan untuk Stage 3D yang ditambahkan untuk varian mobile di Android, iOS, dan Blackberry adalah 2 dari beberapa penambahan penting.

AIR 3 juga akan dapat digunakn dalam koneksi antara perangkat hiburan, seperti Samsung Smart TV agar dapat memainkan game berbasis flash dan konten berbasis sama pada sistem Home Theater. Tambahan lainnya termasuk dukungan untuk Dolby Digital dan Surround Sound pada AIR dimana sistem suara 5.1 dan 7.1 kini dapat dibuat ke dalam sebuah aplikasi AIR, apakah itu sebuah game ataupun aplikasi video streaming dengan kualitas suara hingga 512Kbps lewat perangkat blu-ray player da komponen theater terhubung lainnya.

Sumber    : engadget.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.