BlackBerry Master Conrol Program, Software Ampuh Untuk Mendesain Ulang BB Avatar ESTi

0
1084

Satu lagi cara untuk melakukan proses tweak dan modifikasi modul pada perangkat BlackBerry dapat dipilih sebagai salah satu cara rekomendasi unggulan. Cara ini menggunakan sebuah software PC yang bernama BlackBerry Master Control Program. Software ini kompatibel dengan Windows XP, Windows Vista dan Windows 8.

MMCP2

Info Software
BlackBerry Master Control Program ini didesain menggunakan kombinasi antara Java Loader dan tampilan Windows GUI (Graphic User Interface), Dengan aplikasi ini, kita dapat melakukan berbagai hal dengan BlackBerry kesayangan, seperti:

  • Merubah font dasar BlackBerry.
  • Melakukan berbagai perintah berbasis Java Loader.
  • Upgrade/downgrade perangkat kesayangan tanpa harus menguninstall OS-nya terlebih dahulu.
  • Mudah untuk terhubung ke perangkat BlackBerry.
  • Melakukan berbagai manajemen file pada BlackBerry.
  • Mendownload driver terbaru untuk BlackBerry Anda.

Overview
Untuk Anda yang mengerti akan seluk-beluk BlackBerry, software ini tentunya dapat menjadi salah satu pilihan jika Anda ingin melakukan beberapa hal mendasar pada BlackBerry kesayangan. Namun hati-hati. Jika Anda keliru memodifikasi file atau menghapus file-file penting, perangkat Anda akan mengalami gangguan, dan fatalnya jadi tidak dapt beroperasi. Jika hal ini terjadi, sebaiknya Anda melakukan instalasi ulang OS-nya.

Software ini memang seperti pedang bermata dua. Gunakanlah dengan menyadari segala resikonya.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.