Satu lagi aplikasi photo Editor hadir untuk Android, kali ini hasil pengembangan sebuah developer bernama Dumpling Sandwich. Cartoon Photo, nama aplikasi ini, merupakan aplikasi pengubah foto menjadi efek gambar kartun, seperti tampak jelas dari judulnya.
Bagaimana cara kerjanya? Sederhana. Setelah diinstall, aplikasi ini akan mulai dengan 3 menu pilihan: ambil foto dari gallery, ambil foto dengan kamera, atau rate app ini di Google Play. Ambil gambar dari gallery berarti tinggal memilih saja dari koleksi foto yang ada, dan jika kita pilih kamera, maka kita akan masuk ke mode kamera. Sayang sekali, hasil editan tidak di-preview. Editan hanya bekerja pada gambar diam, artinya kita harus memotret baru memproses hasil fotonya.
Ada 5 tingkatan ketajaman gambar yang bisa dipilih, mulai dari very low sampai extra high. Setelah puas, Anda bisa menyimpan hasil gambar atau mekalukan proses sharing menggunakan berbagai media share seperti Bluetooth, email, dan lain-lain.
Sebetulnya ada banyak aplikasi yang jauh lebih lengkap daripada aplikasi ini, tapi, well, Cartoon Photo disediakan di Google Play dengan gratis. Ukurannya pun hanya 1.6 MB. Tidak ada salahnya mencoba-coba dulu, mungkin Anda puas dengan hasilnya.
Sumber:
play.google.com