Dokita, Aplikasi Konsultasi Dokter

0
1106

Aibilities, sebuah developer lokal, mengembangkan sebuah aplikasi menarik. Dokita, nama aplikasi itu, merupakan sebuah aplikasi layanan kesehatan yang bisa membantu penggunanya berkonsultasi dengan dokter dari tim dokter Dokita, dimana saja dan kapan saja.

misc_dokita1

Aplikasi ini merupakan versi mobile app dari situs www.dokita.co. Mengakses situs atau aplikasi Dokita sama saja, pengguna akan langsung ditangani oleh beberapa dokter handal, diantaranya dr. Sutopo Widjaja, MS. (dokter umum), dr. Fredi Fadillah (dokter anak), Dra. Lidwina (Psikolog anak), dan lain-lain.

Aplikasi ini ditujukan untuk kalangan dokter dan kalangan pengguna biasa. Untuk kalangan dokter, siapapun yang tertarik untuk menjadi tenaga ahli di Dokita diperbolehkan, tentu dengan syarat-syarat tertentu. Sementara untuk kalangan pengguna, user bebas bertanya dan akan dijawab oleh para tenaga ahli tadi.

misc_dokita2

Dokita merupakan suatu terobosan baru dalam komunikasi antara dokter dan pasiennya, dimana waktu dan tempat tidak menjadi halangan. Selain itu, konsultasi bisa dilakukan dengan gratis dan tentu saja tidak perlu usaha yang besar. Untuk mendownload Dokita, Anda bisa mengunjungi Google Play. Aplikasi ini disediakan gratis dan hanya berukuran 609 KB.

 

Sumber:
play.google.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.