Eksplore dan atur file di Playbook dengan mudah, plus integrasi dengan SugarSync, Box, DropBox, Google Docs, Google Drive, ZIP, dan fitur kirim melalui email. Banyaknya kemudahan yang ditawarkan oleh aplikasi ini menjadikan Files & Folders menjadi pilihan terbaik bagi para pengguna PlayBook untuk mengelola filenya.
Apa saja yang bisa kita lakukan dengan aplikasi ini? Simak saja:
- Membuka file dengan aplikasi yang kompatibel
- Cut, copy, paste, rename, dan delete
- Fitur favourite pada folder tertentu untuk memudahkan akses
- Menampilkan di mode list, thumbnail, ataupun icon
- Preview file teks dan gambar
- Fitur slideshow
- Membuka file langsung dari Dropbox, Box, Google Docs, Google Drive an SugarSync
- Mengatur file di cloud seperti mengelola file secara offline
- Mengedit file (cut, copy, paste, dll) antara PlayBook maupun cloud storage
- Convert jenis file menggunakan Google Docs
- Mengirim file melalui email
Lengkap sekali, bukan? Bayangkan kemudahannya. Kita bisa saja memiliki file Powerpoint, tapi butuh file PDF. Kita tinggal copy-paste ke google docs, dan copy-paste lagi ke PlayBook berupa PDF. Aplikasi multifungsi dengan ukuran 1498 KB ini dilepas dengan harga US$ 2.99, dan dapat diunduh di App World dari link ini.
Sumber:
appworld.blackberry.com