Suka dengan tower-defense-game? Kalau begitu, Anda yang menggunakan PlayBook wajib mencoba game ini. Grave Defense HD ini dikembangkan oleh Marmalade dan merupakan tower defense game yang memiliki storyline. Kita akan melawan banyak zombie pada aplikasi ini. Bukan hanya zombie, kita juga bisa berhadapan dengan monster-monster dalam sejarah, seperti drakula dan Frankenstein.
Tiap-tiap battlefield juga divisualisasikan secara unik dan dengan tampilan grafik yang memukau. Fitur yang terdapat pada game ini antara lain:
- Hi-Res grafik
- Rank sesuai dengan rank militer
- Survival mode
- 4 tingkat kesulitan
- Gameplay yang terus diupgrade
- Animated briefing
- Help system
- Gameplay yang menarik
Game ini dilepas dengan harga US$ 2.99. Dengan ukuran file yang mencapai 18598 KB, rasanya harga tersebut sepadan untuk kepuasan yang akan kita dapatkan. Segera download game menarik ini di App World.
Sumber: appworld.blackberry.com