Dunia game makin berkembang dengan adanya berbagai platform kuat seperti Android, iOS, dan lain-lain. Kadang, pengguna ponsel tanpa OS sering gigit jari karena game yang ada di ponsel tidak terlalu banyak varian. Masalah ini dapat diatasi dengan sebuah aplikasi Java bernama MeBoy.
MeBoy adalah sebuah emulator untuk game-game dari Gameboy. Dengan MeBoy, kita dapat memainkan game dari Gameboy pada ponsel berbasis Java. Salah satu keuntungan menggunakan MeBoy adalah fitur save yang dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Sekarang bagaimana cara menggunakan MeBoy?
Pertama, kita harus memiliki software Java pada komputer. Kemudian kita harus mendownload sebuah file bernama MeBoyBuilder.jar dari situs resminya. Jalankan MeBoyBuilder.jar, klik “add game”, kemudian pilih ROM-nya. Setelah selesai, pilih “Create MeBoy.jar”. Langkah terakhir, install MeBoy.jar pada ponsel.
Pada beberapa komputer, file .jar tidak langsung dikenal sebagai program Java. Untuk menangani masalah ini, klik kanan pada MeBoyBuilder.jar dan pilih “Open With” > “Java(TM) Platform SE Binary”.
Kini kita pengguna ponsel tanpa OS juga bisa memainkan game-game seru dari Gameboy. Menarik, bukan? Aplikasi ini tersedia gratis, dapat didownload di situs resminya. Coba, yuk.
Sumber:
arktos.se