Pantech Breakout dikabarkan akan segera rilis di Verizon. Handset ini memiliki kemampuan jaringan 4G Lte, dan menanggalkan beberapa fitur high-end yang dimiliki oleh smartphone yang serupa yaitu Motorola Droid Bionic agar harganya tyerjangkau.
Spesifikasi resmi untuk Breakout adalah layer WVGA 4 inci, prosesor single core 1GHz, kamera utama dengan resoluisi 5MP yang mampu menangkap video hingga 720p, dan Android versi 2.3 dengan beberapa tambahan yang di-custom oleh Pantech.
Handset ini akan dirilis pada 22 September menurut lembaran spesifikasi yang beredar saat ini. Apakah smartphone Android ini dapat bertahan ditengah-tengah banyaknya rilisan dengan spesifikasi serupa?
Sumber: www.phonearena.com
Sumber gambar: pocketnow.com