Read to Me, Aplikasi Pengantar Cerita Tidur Untuk Anak

0
1038

Kita pasti sering mendengar beberapa cerita dari orang tua kita ketika kita masih kecil, biasanya diceritakan sebelum tidur. Sekarang, giliran kita yang menceritakan cerita-cerita baru ke anak-anak atau adik-adik kita. Tapi bagaimana jika kita sedang sibuk dan tidak sempat cerita?

misc_read to me2

Read to Me ini akan menggantikan kita untuk bercerita, dengan catatan kita harus merekam suara kita sendiri terlebih dahulu. Nantinya, si kecil bisa membuka aplikasi ini dan mendengarkan suara kita yang sedang bercerita dengan serunya. Tidak hanya itu, tentu. Aplikasi ini juga didukung oleh adanya image-image pendukung yang bisa kita pasang sendiri.

Cara Kerja
Pertama, kita akan merekam suara kita sendiri yang sedang bercerita. Rekamannya diusahakan pendek-pendek saja, karena kita bisa menggunakan ilustrasi untuk mendukung cerita kita. Jadi mungkin tiap satu episode cerita kita putus, dan lanjut lagi dengan pemilihan image yang berbeda. jadi si kecil tidak akan bosan mendengar cerita kita.

Setelah kita menyelesaikan satu cerita, kita bisa menyimpan set cerita ini i perangkat iOS kita. nanti, kita bisa merekam bnyak cerita sehingga si kecil hanya tinggal memilih-milih saja cerita yang mana yang ingin dia dengar. Mudah sekali, bukan?

Kontrol
Semua hal apda aplikasi ini dikendalikan dengan menggunakan touchscreen. Penggunaan suara kita hanya diberlakukan ketika merekam suara saja. Sisa proses seperti memilih gambar, menyimpan, dll, harus kita kendalikan dengan menyentuh layar.

misc_read to me3

Grafik & Audio
Kualitas grafik pada aplikasi ini tergolong bagus sekali. Tiap gambar yang ada pasti memiliki detil yang cukup tinggi. Warna-warna cerah yang digunakan tidak terlalu menyilaukan, membuat anak-anak pasti betah melihat gambarnya sambil mendengarkan ceritanya.

Kualitas audio pada aplikasi Read to Me ini cukup bagus. Untuk mendapatkan hasil yang baik, sebaiknya kita merekam suara seperti sedang bercerita pada anak-anak; kita harus melakukan proses rekaman dengan penuh ekspresi di tiap kata yang kita rekam.

Overview
Cocok digunakan untuk orang tua yang sibuk ketika harus meninggalkan sang buah hati, aplikasi ini bisa menjaga ikatan orang tua dan anak tetap terjaga meskipun sang orang tua tidak berada di rumah. Bercerita kepada anak-anak memiliki banyak mnfaat dan sayang jika dilewatkan. Namun kalau Anda terpaksa tidak bisa mendongeng kepada si kecil, maka Read to Me ini bisa menjadi solusi yang terbaik.

Link download:
iOS (App Store, 13.9MB, US$ 0.99)

 

Sumber:
itunes.apple.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.